Senin, 09 April 2018

Polrestabes Surabaya Tangkap Pembobol Rumah Mewah Nyaru Petugas PDAM



RADARMETROPOLIS: Surabaya - Unit Jataranras Polrestabes Surabaya akhirnya berhasil mengungkap kasus pembobolan rumah dengan modus menyaru sebagai petugas PDAM. Kasus pembobolan dimana pelaku menjadikan rumah mewah sebagai sasarannya tersebut banyak dilaporkan oleh masyarakat sejak tahun 2016.

Dalam penangkapan itu polisi berhasil menangkap empat pelaku, yakni Anton Saputra (48), Andri Syahrial (25), Arham Djaelani (40) dan Arifin Daeng Nassa (59) asal Sidoarjo.

"Untuk tiga pelaku AS, AS dan AD ini asal Makasar, Sulawesi Selatan dan ketiganya memang sengaja datang ke Surabaya untuk melakukan aksi pembobolan rumah," kata  AKBP Sudamiran, Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya, Senin (9/4/2018).

Dari hasil pemeriksaan terhadap para pelaku, aksi terakhir yang dilakukan oleh pelaku sebelum ditangkap oleh aparat kepolisian adalah di Jalan Manyar Kerta Adi Surabaya. Di lokasi kejadian itu pelaku berhasil mengambil uang sebesar Rp 12 juta, 7 liontin emas, 4 anting emas, 1 cincin emas, 1 cincin emas berlian, 1 kalung emas, dan 1 gelang emas.

"Dari data yang ada di kami, para pelaku ini sudah melakukan aksinya lima sampai delapan kali," papar Sudamiran. (rcr)

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites