Sabtu, 04 November 2017

Rapat Perdana PKB-PDIP Finalisasi Tim Pemenangan GI Nas


RADARMETROPOLIS: Surabaya - DPW PKB dan DPD PDI Perjuangan Jawa Timur akan menggelar rapat perdana pemenangan pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Abdullah Azwar Anas (Mas Anas) dalam Pilgub Jatim 2018 di Graha Gus Dur kantor DPW PKB Jawa Timur Jalan Ketintang Madya 153-155 Surabaya, Sabtu (4/11/2017) siang. Meski sudah disepakati dari PKB, rapat ini tetap membahas tim pemenangan.

Menurut Thoriqul Haq, Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu DPW PKB Jatim, Jumat (3/11/2017) ada banyak hal yang akan dibahas dalam rapat perdana tersebut. Diantaranya penyusunan tim pemenangan, pembentukan posko serta strategi pemenangan.

"Untuk ketua tim sebenarnya sudah disepakati dari PKB. Tapi besok tetap kami bahas dan finalisasi termasuk keanggotaan tim pemenangan," kata Thoriq.

Sementara untuk posko pemenangan gabungan partai juga akan menjadi pembahasan utama dalam rapat tersebut. Sedangkan untuk posko pemenangan parpol akan ditempatkan di kantor masing-masing parpol.

Menurutnya, posko bersama tersebut merupakan tempat paling penting untuk koordinasi yang tak hanya bagi partai politik koalisi semata, namun juga bagi komunitas maupun relawan yang memiliki tujuan sama untuk menjadikan Gus Ipul-Mas Anas sebagai Gubernur serta Wakil Gubernur Jatim 2019-2024.

Politikus yang juga Ketua Komisi C DPRD Jatim tersebut mengatakan selain berasal dari internal partai politik pengusung, pihaknya juga berkomitmen untuk menggandeng komunitas maupun kelompok relawan di sosial media yang diakuinya sangat tertarik untuk mengantar pasangan calon yang diusungnya. "Ini juga yang kami bicarakan dalam rapat perdana ini," ujarnya.


Rapat perdana tersebut diinformasikan diinisiasi oleh PKB. Dalam undangan yang ditandatangani Ketua DPW PKB Abd Halim Iskandar dan Sekretaris DPW PKB Baddrut Tamam tersebut, rapat akan dimulai pukul 13.30 WIB. (ar)

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites