Minggu, 02 Juli 2017

Besok atau Lusa, Tes DNA Pelaku Pelaku Teror di Mabes Polri Keluar


RADARMETROPOLIS: (Jakarta) – Besok atau lusa, hasil tes DNA yang dilakukan untuk memastikan identitas pelaku teror di Mabes Polri sudah bisa dikeluarkan. Ini karena saat ini Polri sudah mempunyai laboratoriumnya sendiri.

"Cepat, sekarang Polri sudah punya laboratorium sendiri. (Hasil keluar) satu, dua hari ini," ujar Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto, Sabtu (1/7/2017) malam.

Dengan demikian tes DNA bakal bisa diketahui hasilnya paling lama Senin (3/7) besok. Meski kakak Mulyadi sudah mengatakan jenazah pelaku penusukan adalah adiknya, namun polisi tetap akan menunggu hasil tes DNA untuk menetapkan identitas pelaku.

"Untuk memastikan secara ilmiah itu harus dites DNA. Keterangan saja tidak cukup. Untuk nanti akan dikembalikan ke keluarganya yang berhak. Itu pakai DNA," ucap Setyo.

Tes DNA dilakukan dengan menyocokkan DNA pelaku dengan keluarga. Setelah itu, akan diketahui identitas dari kecocokan DNA.

"Jadi harus diketahui siapa ini dan harus dibuktikan dengan orang tua. Bisa dengan orang tua, dengan kakak, dan anak. Kalau isteri tidak bisa," kata Setyo.

Polisi sebelumnya telah memeriksa kakak ipar Mulyadi. Kakak ipar dan kakak kandung Mulyadi pun mengenali pelaku sebagai adiknya.


"Kakak ipar dan kakaknya mengakui ini Mulyadi. Baru mereka yang dimintai keterangan," ujar Setyo kepada wartawan di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jaksel, Sabtu (1/7/2017). (rez)

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites