Selasa, 12 September 2017

Kemarau Panjang Pasokan Air PDAM Surya Sembada Tetap Aman


RADARMETROPOLIS: Surabaya - Memasuki musim kemarau yang diprediksi bakal berkepanjangan, PDAM Surya Sembada Surabaya memastikan bahwa pasokan air kepada pelanggan tetap aman. Hal ini berdasarkan catatan 5 tahun terakhir terkait kemarau dan pasokan air kepada pelanggan.

Demikian disampaikan Ari Bimo Sakti, Manager Humas PDAM Surya Sembada Surabaya, Selasa (12/9/2017).  

"Secara historis Surabaya punya sungai yang cukup besar. Sebagai bahan baku ketersediaan air di sungai tersebut masih bisa diandalkan untuk memasok kebutuhan air masyarakat," kata Ari Bimo Sakti,

Berdasarkan catatan lima tahun terakhir, di saat musim kemarau pasokan air kepada pelanggan tetap lancar dan sesuai kebutuhan.

"Catatan kami sampai 5 tahun terakhir pasokan air kepada pelanggan kami tidak mengalami kekurangan meskipun sedang terjadi kemarau panjang. Ini juga satu diantaranya adalah ketersediaan bahan baku yang cukup," ujar Bimo.

Bahkan, menurutnya, beberapa waktu lalu PDAM Surya Sembada mampu memberikan subsidi pasokan air kepada beberapa kota di sekitar Surabaya yang sedang mengalami kekeringan.

"Kami di saat kemarau masih bisa memberikan subsidi pasokan air bagi masyarakat yang mengalami kekeringan di wilayah sekitar Gresik. Itu justru saat kemarau," kata Bimo.


Oleh karena itu, Bimo memastikan bahwa pasokan air kepada pelanggan di Kota Surabaya masih aman meskipun kemarau nantinya akan berkepanjangan. (rie)

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites